Uncategorized
Fasilitas Karantina di Korea Selatan

Fasilitas Karantina di Korea Selatan

Sejak masa pandemic Covid-19, dibuat beberapa kebijakan baru bagi pengunjung yang datang dari negara lain. salah satunya adalah aturan wajib karantina selama 14 hari, sebelum pengunjung diizinkan untuk melakukan aktivitas di negara tersebut. Untuk para turis yang ingin mengunjungi Korea Selatan, disediakan beberapa fasilitas yang membuat masa karantina kamu menjadi lebih nyaman.

Kamar Hotel Fasilitas Lengkap

Ini adalah salah satu pilihan jika kamu ingin melewati 2 minggu masa karantina dengan kenyamanan dan pelayanan kualitas tinggi. Hotel privat di Seoul akan diatur sesuai dengan masa karantina, dan detailnya akan dikirimkan kepada pemesan kamar pada jangka waktu 3-7 hari. Fasilitas yang didapatkan:

  • Kamar dengan kamar mandi pribadi
  • Air minum, tisu toilet, dll.
  • Makanan (diantarkan langsung ke kamar setiap hari selama 2 minggu)
  • Layanan 24 jam
  • Wi-Fi gratis
  • Pengantaran dari Incheon Airport – hotel
  • Pengantaran dari hotel – fasilitas kesehatan untuk kebutuhan tes COVID-19
Fasilitas Karantina Korea

Sewa Kamar

Jika pengunjung memilih tempat tinggal dengan harga yang lebih terjangkau, tersedia penyewaan kamar. Kamu bisa memilih lokasi di dalam kota Seoul atau di kota lain. tapi, fasilitas ini tidak menyediakan makanan untuk lokasi di luar Seoul. Fasilitas ini hanya bisa dipesan oleh kamu yang memiliki visa jangka panjang selama minimal 90 hari.

Fasilitas yang didapatkan:

  • Ruangan tipe studio, dengan dapur dan kamar mandi
  • Wi-Fi gratis
  • Mesin cuci

Karena transportasi tidak tersedia pada fasilitas ini, pengunjung harus mengusahakan sendiri transportasi yang ingin digunakan dari airport ataupun ke fasilitas kesehatan.

Beberapa transportasi yang bisa dipesan:

Baca Juga : Cara Buat Visa Korea Selatan 2021

Fasilitas dari Pemerintah

Bagi pengunjung pemegang visa jangka pendek (jenis visa C-1, C-3, C-4, B-1, B-2), pemerintah Korea Selatan menyediakan fasilitas karantina. Biaya penggunaan fasilitas ini adalah sebesar 150.000 won per hari. Formulir kesepakatan penggunaan fasilitas karantina pemerintah (dengan Bahasa Korea) bisa di cek di sini.

Selama menjalani karantina, ada kemudahan untuk memenuhi kebutuhan kamu. Baca Fasilitas Anti Ribet Di Korea Selatan.

Masih bingung dengan aturan-aturan tambahan ini? Kamu bisa hubungi Chagiya, dan sekalian konsultasikan perjalanan yang kamu inginkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *