Autumn
Spot Foto Terbaik Musim Gugur

Spot Foto Terbaik Musim Gugur

Selama jalan-jalan, berfoto adalah hal yang tidak kalah penting supaya liburan kamu semakin lengkap. Selama musim gugur di Korea Selatan, kamu bisa menikmati pemandangan indah dari daun-daun yang mulai menguning dan berguguran. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, beberapa rekomendasi tempat ini bisa bikin foto kamu semakin cantik dan instagramable.

Nami Island

Taman Baekpungmilwon adalah taman yang paling megah, terdapat lebih dari 300 pohon maple. Selain itu kamu juga dapat bertemu dengan bnatang-binatang lucu di Nami Island.

Autumn Nami Island Wallpapers - Wallpaper Cave
source: wallpapercave.com

Studio Kerajinan Nami Island menyediakan kelas seperti pembuatan lampu, keramik, dan bahkan kelas kerajinan logam. Kamu bisa membuat sendiri oleh-oleh yang ingin kamu bawa pulang. Tapi sebelum berkunjung ke studio ini, jangan lupa untuk melakukan reservasi jauh-jauh hari, ya!.

Istana Deoksugung

Deoksugung Palace Stonewall Walkway [덕수궁 돌담길] – Korean Dramaland
source: koreandramaland.com

Berlokasi di Jeong-dong, Jung-gu, Seoul. Deoksugung Stone Wall Road yang mneyusuri dinding istana Deoksugung ini sepanjang 900 meter. Dengan deretan pohon gingko yang lebat dengan daun yang berguguran, pastinya akan membuat foto kamu semakin romantic dan estetik.

Damyang Metasequoia Road

Damyang, fog, meta information of ' win, wood, road - free image from  needpix.com
source: needpix.com

Lokasi ini adalah salah satu daya tarik dari provinsi Jeolla. Jalan dari National Road No. 15 sampai ke Museum Bamboo ini dipenuhi dengan deretan pohon yang lebat. Saat musim gugur, daun pohon yang mulai menguning nampak seperti atap yang menaungi jalan ini.

Gingko Tree Road Avenue

Asan Gingko Tree Road | Autumn in korea, Travel around the world, Places to  see
source: pinterest

Jalan setapak yang dihiasi oleh deretan pohon gingko, dengan daun-daun berguguran di jalan, semakin mempercantik suasana lokasi ini. Kamu bisa menemukan spot foto ini di Chungceingnam-do, Asan. Diperlukan waktu tempuh sekitar 2-3 jam dari Seoul.

Naejangsan National Park

Naejangsan National Park Autumn Season Day Trip dari Seoul oleh World Love  Travel
source: klook.com

Jika ingin mendapatkan foto dengan pemandangan musim gugur dan sungai, taman inilah jawabannya. Spot wisata ini cukup popular akan kekayaan flora. Untuk tiba di taman yang berlokasi di Jeongeup-si, Jeollabuk-do ini pengunjung harus menempuh perjalanan selama 1-2 jam dari Seoul.

Cek Paket Tour Autum Open Trip

Bukhansan National Park

Source : national-parks.org

Lokasi ini cocok bagi pengunjung yang suka mendaki. Gunung dan taman nasional yang berada di Gyeonggi-do ini akan memanjakan mata kamu sembari menempuh perjalanan menuju puncak.

Odaesan National Park

Korea Fall Season Day Tour – Odaesan: K-Drama Dokkaebi filming location
source: habkorea.net

Taman  ini merupakan kawasan hutan alam terbesar di Korea Selatan. Kamu bisa mneyaksikan keindahan dari berbagai jenis flora dan fauna lokal. Pada puncak musim gugur di bulan Oktober, banyak pengunjung yang datang untuk menikmati keindahan alam dan mengabadikannya dalam foto.

Gunung Namsan

4 Tips Bikin Wisata di Namsan Seoul Tower Makin Seru!! – Passpod
source: blog.passpod.com

Berlokasi di sebelah utara Hangang, pengunjung bisa menikmati keindahan pemandangan alam dan kota Seoul dari sini. Selain itu, kamu juga bisa mengunjungi Perpustakaan Namsan, Botanical Garden, Goethe-Institute Korea, dan N Seoul Tower.

Gunung Seorak

Seorak Mountain Autumn Foliage One Day Tour
source: befreetour.com

Gunung Seorak memiliki banyak jalan setapak yang cocok untuk mendaki. Tentu saja pemandangan yang luar biasa mnegagumkan sudah menunggu di puncak. Kalau kamu berkesampatan ke lokasi ini, jangan sampai kelwatan untuk mengunjungi Baekdam Valley, Cheonbuldong Valley, dan Osaek Mineral Spring.

Walaupun musim gugur identic dengan daun kering yang berguguran, tapi keindahannya bisa meningkat berkali lipat di lokasi-lokasi yang tepat. Jangan lupa siapkan kamera, dan tentukan mana lokasi yang sesuai dengan rute perjalanan kamu. Masih bingung? Hubungi Chagiya aja!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *